Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Siswa SLBN Aceh Jaya Raih Juara 1 Mendongeng dan Penulisan Cerpen Pada Festival Literasi ABK Tingkat Wilayah VII

humannesia.com / CALANG - Forum Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Pendidikan Khusus (PK) Wilayah VII, menggelar kegiatan Festival dan Lomba Literasi Anak Berkebutuhan Khusus (ABK), yang dilaksanakan di SLBN Seunagan Nagan Raya, Sabtu (12/11/2022).

SLBN Aceh Jaya berprestasi

Kegiatan diikuti oleh 4 SLB se-wilayah VII yaitu SLBN Meulaboh, SLBN Nagan Raya, SLBN Aceh Jaya dan SLBS Rahmatillah

Pada Festival dan Lomba Literasi ABK tersebut, terdapat 4 cabang lomba yang dipertandingkan yaitu Mendongeng tingkat SDLB, Penulisan Kreatif (Cerpen) SMALB, Promosi Wisata dan Kuliner tingkat SMPLB/SMALB, dan Pidato tingkat SMPLB/SMALB.

Dari 4 Cabang lomba diatas, SLBN Aceh Jaya berhasil meraih Juara 1 pada cabang Mendongeng dan Penulisan Kreatif (Cerpen) , serta juara 3 cabang Pidato.

Kepala SLBN Aceh Jaya Nuraisah Nasution, S.Pd sangat bersyukur atas prestasi yang diraih oleh siswanya

"Terimakasih kami ucapkan kepada siswa siswi SLBN Aceh Jaya yang sudah meraih juara ditingkat wilayah VII dan terima kasih juga kepada guru pendamping yang sangat luar biasa membimbing anak-anak selama ini" ucapnya

Keberhasilan tersebut dapat diraih tambah Nuraisah, juga berkat kerja sama warga sekolah dan orang tua siswa

"Alhamdulillah Keberhasilan ini juga bukanlah yang pertama kali diraih oleh SLB Negeri Aceh Jaya, namun merupakan yang kesekian kali" ujarnya

Siswa siswa SLBN Aceh Jaya sangat hebat dan sangat luar biasa, walaupun memiliki kekurangan tapi mereka juga punya mimpi dan bisa berprestasi.

"Saya sebagai kepala sekolah tentu sangat bangga dan bahagia atas keberhasilan siswa siswi semoga bisa kembali membawa nama baik Aceh Jaya di tingkat Provinsi" harap Nuraisah Nasution.

Adapun juara 1 Mendongeng diraih oleh Raisa dan Juara 1 Penulisan Kreatif (Cerpen) diraih oleh Walidul Fajri, sementara juara 3 berpidato diraih oleh Tarmizi.

Untuk para juara 1, akan mewakili wilayah VII untuk mengikuti Festival dan Lomba Literasi ABK tingkat provinsi Aceh yang akan dilaksanakan di Banda Aceh, sejak tanggal 13 sampai 16 November 2022.

Kontributor : Maswadi